PROFIL SD Bina Anak Sholeh Tuban
SD Bina Anak Sholeh Tuban adalah sekolah dasar yang memliki visi Berkepribadian Muslim yang berbudaya lingkungan dan berprestasi Optimal.
Visi tersebut akan dicapai dengan Misi berikut Menyelenggarakan program pendidikan berstandar nasional dan/atau internasional; Menerapkan sistem pembelajaran yang mendorong terwujudnya aqidah mantap, akhlaqul karimah, prestasi unggul…
SELAMAT DATANG

GALERI SISWA

Assalamu'alaikum, Wr, Wb. Alhamdulillah, putri kami saat ini ada di SD BAS. Kedua - duanya, ada di kelas 5 - B dan 3 - A. Meskipun pada awalnya terasa tidak tega karena mereka harus sekolah fullday, namun pada akhirnya kami berterima kasih karena itu merupakan program untuk menyatukan proses pembelajaran dari sisi batiniyah dan lahiriyah. Setiap orang tua pasti berharap anak2 mereka menjadi anak yg sholih dan pintar, dan menurut pengalaman kami sejauh ini SD BAS memiliki sistem yg sdh dipersiapkan secara matang untuk meraih hal tsb. Terbukti dari bagaimana putri 2 kami begitu semangat dalam sholat, mengaji, maupun belajarnya. Semoga kedepannya SD BAS bisa semakin baik lagi, tidak hanya dari segi fasilitas namun juga dari kualitas. Terima kasih Wallahu muwafieq, illa aqwamithorieq. Wassalamu'alaikum, Wr, Wb

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Alhamdulillah kita punya sekolah spt SD BAS yg memiliki visi spt visi keluarga kami, sehingga ketiga anak kami, kami percayakan utk sekolah di SD BAS. Kami ingin membentuk generasi qur'ani yg berprestasi optimal bagi anak2 kami, sehingga tdk salah jika SD BAS pilihannya. SD BAS yg secara infrastruktur terlengkap di Kab Tuban menambah keyakinan kami atas kenyamanan anak2 bersekolah dsini. Semoga SD BAS semakin jaya dan mjd kepercayaan masy Tuban. Wassalamu'alaikum Wr.Wb